Saturday, September 13, 2008

Owabong, Bermain Air di Bojongsari

WISATA air Owabong, Purbalingga diyakini terbaik di Jawa Tengah. Apa saja keistimewaannya?

Sejak 18 Maret 2005 Owabong mulai digarap serius oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Purbalingga. Dahulu Owabong merupakan objek wisata air yang tidak terawat, kini semakin cantik plus segala fasilitas yang membuat betah pengunjung. Ditilik asal nama Owabong merupakan kependekan dari nama Objek Wisata Air Bojongsari.

Menempati areal seluas enam hektare, Owabong menawarkan aneka pemandangan alam, kesegaran air tawar, dan aneka permainan menarik yang pasti sangat disukai seluruh keluarga.

Selain menempati area yang luas, Owabong mempunyai keunggulan yang tidak ditemui di wisata air lainnya. Pasalnya, air yang mengalir di Owabong adalah air tawar yang segar.

Disebut-sebut ada tujuh mata air besar dari lereng Gunung Slamet yang menggelontorkan air ke arena Owabong. Karena itu air yang mengalir dijamin bersih dan bebas polusi. Masih ada lagi, kolam renang Owabong bebas bau kaporit. Di sini air bersirkulasi terus bukan air daur ulang. Kolam renang ini sengaja dirancang berstandar internasional dengan panjang 50 meter dan lebar 21 meter dengan kedalaman 120 meter (terdangkal) dan 225 (terdalam).

Bagi pengunjung yang senang bermain air,tersedia kolam renang dewasa dan anak-anak, water boom, pantai bebas tsunami, kolam arus, arena pesta air, kolam sesat, ember tumpah, dan sebagainya. Jika bosan berbasah-basah ria, masih banyak arena lain yang bisa dinikmati seperti gokar, lapangan tenis, lapangan basket, dan taman burung.

Salah satu fasilitas yang menarik pengunjung adalah water boom. Kolam awal atau water boom ini memiliki dua atraksi yaitu spiral water slide dan torpedo water slide setinggi 13 m. Pengunjung bisa meluncur dan tercebur di kolam sejuk di bawah.
Tantangan belum berhenti di situ saja. Tantangan lebih hebat saat meluncur di tangga Torpedo yang terlihat turun 90 derajat.

Jangan khawatir bagi Anda yang tidak bisa berenang dan cedera saat bermain. Pihak pengelola sudah mengantisipasi dan menjamin keamanan pengunjung. Di tempat ini ada petugas pengawas keselamatan sekaligus pemandu wisata.

Ada satu lagi fasilitas yang menarik perhatian yaitu objek Pantai Bebas Tsunami. Sesuai namanya, area ini dibuat semirip nuansa pantai, lengkap dengan deburan ombak dan pasir putih. Kendati demikian, area ini aman karena anak-anak bisa mandi di "laut" itu tanpa harus takut tenggelam terseret arus apalagi terempas tsunami.

Untuk menunjukkan ciri khas Jawa Tengah, beberapa objek wisata diberi tambahan dalam bahasa Jawa.
Sebut saja, play ground arena bermain anak-anak disebut "Tlatar Lare". Di sini, anak-anak bisa bermain balon loncat, mandi bola, dan kereta mini.

1 comment:

  1. dgn status gunung slamet skrg...apakah aman mengunjungi owabong?

    ReplyDelete

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...